Monday, 16 June 2014

Posted by Historida On 05:30


Fungsi daftar pustaka adalah sebagai berikut:

  1.  Membantu pembaca mengenal ruang lingkup studi penulis,
  2. Memberi informasi kepada pembaca untuk memperooleh pengetahuan yang lebih lengkap dan mendalam daripada kutipan yang digunakan oleh penulis, dan
  3. Membantu pembaca memilih referensi dan materi dasar untuk studinya.

Teknik penulisan daftar pustaka adalah sebagai berkikut:
  1. Baris pertama dimulai pada pias (margin) sebelah kiri, baris kedua dan selanjutnya dimulai dengan 3 ketukan ke dalam
  2. Jarak spasi  antar baris adalah 1,5 spasi.
  3. Daftar Pustaka diurut berdasarkan abjad huruf pertama nama keluarga penulis 
  4. Jika penulis yang sama menulis beberapa karya ilmiah yang dikutip, nama penulis itu harus dicantumkan ulang.
Komponen-komponen yang harus dicamputmkan dalam daftar pustaka adalah sebagai berikut:
  1. Nama Penulis - Dengan cara menuliskan terlebih dahulu nama belakang kemudian nama depan. Hal ini berlaku untuk semua nama baik nama asing maupun nama Indonesia. Cara penulisan inilah yang berlaku secara internasional tanpa mengenal kebangsaan dan tradisi. Tata tulis ilmiah tidak mengenal prinsip nama yang dikenal di masyarakat, melainkan nama belakangnya, tanpa memperhitungkan jenis nama tersebut merupakan nama keluarga atau bukan. 
  2. Tahun Penerbitan 
  3.  Judul 
  4. Sumber tertulis yang bersangkutan dengan diberi garis bawah atau dicetak miring. 
  5.  Kota tempat penerbit 
  6.  Nama penerbit
Berikuti ini beberapa contoh untuk menulis Daftar Pustaka:
1.      Penulisan daftar pustaka yang pengambilan datanya dari internet
Albarda (2004). Strategi Implementasi TI untuk Tata Kelola Organisasi (IT Governance). From http://rachdian.com/index2.php?option=com_docman&task=doc_view&gid=27&Itemid=30, 3 August 2008 Hari Sasongko Bagus, 2012, Pemrograman Mikrokontroler dengan Bahasa C, Yogyakarta: Andi Offset
                         
2.      Penulisan daftar pustaka yang pengambilannya dari buku
Hari Sasongko Bagus. 2012. Pemrograman Mikrokontroler dengan Bahasa C. Yogyakarta: Andi Offset, 
                
3.      Penulisan daftar pustaka yang lebih dari satu orang yang menulis dalam buku yang sama
Suteja, B.R., Sarapung, J.A, & Handaya, W.B.T. 2008. Memasuki Dunia E-Learning, Bandung: Informatika
 
4.      Penulisan daftar pustaka dengan banyak pengarang/penulis
Morris, Alton C., et al. College English, the Firts Year. New York: Harcourt, Brace&World.Inc., 1964.
                
5.      Penulisan daftar pustaka untuk buku hasil terjemahan
Multatuli. Max Havelaar, atau lelang Kopi Persekutuan Dagang Belanda, Terj. H.B Jasin, Jakarta: Djambatan, 1972
                    
6.      Penulisan daftar pustaka dari majalah, jurnal.
Prof. DR, Gorys Keraf dalam Buku Komposisi Rasyid Sartuni, SS., M.A Dalam buku Aplikasi Bahasa Indonesia di Perguruan Tinggi


0 comments:

Post a Comment